Cara Update eFaktur versi terbaru 3.2 mulai 1 April 2022 PPN 11%

FAQ E Faktur 3.2 #FAQeFaktur

Update 01-04-2022 10:31


Alternatif Link download eFaktur 3.2, bila gak bisa link yang satu, gunakan link yang lain, sesuaikan jenis efaktur dengan PC/Laptop yang anda pakai:

1. https://drive.google.com/drive/folders/1FlDj6KOS7d6Ifp4SbNZgd6yJANr1zsto atau

2. https://linktr.ee/suluh511 atau

3. https://e-dropbox.kemenkeu.go.id/index.php/s/BpbLggyuPDE82CF atau

4.  https://efaktur.pajak.go.id/aplikasi 


1.  untuk efaktur yg 3.1 apakah masih bisa dipakai sekarang untuk input transaksi sebelum 1 April?

✅  Tidak Bisa, Karena eFaktur 3.0 dan 3.1 akan dimatikan


2. untuk efaktur yg 3.2 apakah jika menginput transaksi sebelum 1 April maka tarifnya bisa 10%?

✅  Bisa, tenang aja Input Nilai DPP dan PPN tidak dikunci

Melihat ke Masa Pajak, Bukan tanggal Upload, tetapi melihat tanggal Faktur.  Faktur yang dibuat sebelum 01/04/2022, maka tetap menggunakan tarif 10%. 


3. Bagaimana bila Retur/Batal?

✅  Untuk Tarif  Nota Retur / Nota Batal mengikuti tarif pada Faktur yang menjadi referansinya


4. Cara update aplikasi eFaktur dari 3.0 atau 3.1?

✅  Baik dari 3.1 atau 3.0 langsung bisa update ke 3.2

1. Rename Folder eFaktur lama, tambahkan "_old" misalnya.

2. Download dan extract eFaktur, pastikan folder terpisah dan tidak menimpali folder eFaktur lama. Berikan nama tambahan, misalnya "_v3.2" .

3. Copy folder "db" pada efaktur lama, dan pindahkan ke folder efaktur baru yang telah ter-extract.

4. Klik EtaxInvoiceUpd.exe pada folder eFaktur baru, biarkan proses selesai

5. Bila selesai, silakan rename EtaxInvoiceUpd.exe menjadi EtaxInvoiceUpd_OLD.exe

6. Jalankan EtaxInvoice.exe seperti biasa

7. Apabila Aplikasi tidak juga dapat dibuka atau LEMOT, lakukan configurasi Maksmil Memori Aplikasi eFaktur dengan cara, cek RAM PC/Laptop yang dipakai dengan cara ketik "DXDIAG" pada pencarian windows. setting memori RAM efaktur kurang dari RAM PC/Laptop atau 75%nya, kl masih lemot kurangi lagi 



8. setting configurasi APlikasi eFAKTUR dengan membuka file "mem_config"



5. Cara install baru bagi PKP, apakah dari eFaktur 3.0 atau bisa langsung extract 3.2?

✅ Bisa langsung extract 3.2 karena sudah full installer dan langsung jalankan EtaxInvoice.exe.

2 Responses to "Cara Update eFaktur versi terbaru 3.2 mulai 1 April 2022 PPN 11%"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel